Ma'afkan aku yang selalu menyakitimu
mengecewakanmu dan meragukanmu
tersadar aku memang kamu yang terbaik
terima aku mencintaiku apa adanya
Reff :
di antara beribu bintang
hanya kaulah yang paling terang
di antara beribu cinta
pilihanku hanya kau sayang
takan ada selain kamu
dalam segala keadaanku
cuma kamu, ya hanya kamu
yang selalu ada untukku
dan paling mengerti aku...
(#Hello)
lagu ini merupakan lagu favoritku sebelum tidur, terlalu melow memang. tapi ya memang aku suka, lagu ini sangat lembut sampai menyentuh hatiku yang paling dalam. disetiap lirik mengandung makna romantisme juga ada penyesalan akan sikap buruk yang selama ini ia berikan kepada orang yang setia padanya. Sang vocalis pun menyesuaikan nada yang ia keluarkan dengan lirik lagu tersebut, lembut, menghayati, dan semacam ia mengungkapkan isi hati dalam sebuah dendangan lagu sedih dan semacamnya.
setiap kali ku ingin istirahat memejamkan mata aku selalu memutar lagu ini dari mobile phone ku,,, beberapa menit kemudian aku sudah terlelap nyaman ^_^.
oh ya, bukan hanya ini saja beberapa lagu asing pun aku suka tapi dengan kriteria harus yang lembut ;) aku tidak terlalu suka dengan banyak instrumen instrumen yang membuat pusing telinga jika mendengarnya. ini dia seputar lagu yang biasa aku putar sebelum tidur sampai teman di kosan pun jika mendengar lagu lagu tersebut menyala mereka sudah hafal kalau ini adalah ritual ku sebelum tidur. hihihi...
ini dia lagu favorit ku sebagai berikut :
- Di antara bintang (Hello)
- Hubbul walidayn (Amy : Nasyid)
- Catatanku (Melly Goeslaw feat Baim)
- Ayat-ayat cinta (Rosa)
- Ibu (Hadad Alwi feat Farhan)
- Memilih setia (Fatin)
- Jalan masih panjang (Nasyid)
- Ibu (Iwan Fals)
- A thousand years (Christina Perri)
- First love (Nikita Costa)
- Big big world (Emilia)
- I have a dream (Westlife feat Sherina)
dan masih banyak lagi ...... :D
ini ceritaku, apa cerita mu?... ^_^
Saturday, December 28, 2013
Thursday, December 26, 2013
ALLAH ku amat sangat BAIK sekali.
Ikhlas bukan sekedar bersih hati, bukan berarti
pasrah dalam cobaan, juga bukan mengikuti arus air, karena air yang mengalir begitu
saja belum tentu menuju ke tempat yang benar. Sabar, bisa jadi cara kita
berlapang dada atas musibah yang menimpa, dan memahaminya sebagai takdir yang
harus dijalani sambil terus berusaha mencari pemecahnya. Ikhlas dan sabar,
mudah diucapkan, tapi sulit dilakukan. Mungkin kita butuh cermin untuk bisa
ikhlas dan bersabar.
Aku selalu dengan mudahnya berkata “yang sabar yaa,
harus tetap ikhlas..” kepada setiap orang yang mengalami musibah, Pernah terlintas
dalam pikiranku hingga terucap oleh lisan “apakah aku sendiri sudah bisa ikhlas
dengan semua hal? Ikhlas tuh gmn sih?”. Subhanallah Allah Maha mendengar. Hari ini
26 Desember tadi siang ada kejadian yang cukup menyesakkan dada, kesal, dan
amarah bercampur aduk dengan rasa kecewa. Hingga beban pikiran ini semakin
bertambah. Tak kuasa air mata ini menetes…
Lisan pun mengucap…
Ya Allah…ma’afkan aku yang ceroboh ini…
Lisan pun mengucap…
Ya Allah…ma’afkan aku yang ceroboh ini…
sebenarnya hanya hal yang menurut orang lain biasa
tidak heran lagi mendengarnya, YA aku kehilangan Mobile phone yang dicuri oleh
seorang laki laki paruh baya berpura-pura sakit dan aku menolongnya karena rasa
iba ku terhadapnya alhasil diam diam dia mengambil mobile phone dalam tas
ransel ku, aku menyadarinya setelah belum lama dia pergi dengan sepeda
motornya. mungkin untuk orang lain ini hal sepele, tapi menurut ku tidak, banyak
nmr penting di dalamnya banyak dokumen penting yang aku simpan juga dalam
memori, dan aku pun amat sangat merasa bersalah atas ketidak hati hati-an ku
tadi dan tidak bisa menjaga dengan baik barang pemberian orang.
Sejenak merenung…
inikah cara Allah membimbingku untuk mendapatkan ilmu IKHLAS
ikhlas menerima cobaan…
ikhlas memaafkan kesalahan orang lain….
Ikhlas menerima segala hal yang akan ku peroleh nanti…
Astaghfirullah haladzim….. Astaghfirullah haladzim…
Laailaahaillallah…..
ya Allah… betapa ku rasakan kehadiranmu selalu menyertai hidupku,,,
ya Allah… aku hanya makhluk kecil di balik keagunganmu…
hanya Engkau yang pantas untuk ku jadikan sandaran….
hanya Engkau yang pantas untuk ku sembah….
“Ketika kuminta kekuatan…Allah memberiku kesulitan yang membuatku kuat..
Ketika kumohon kebijaksanaan…Allah memberiku masalah untuk ku pecahkan..
Ketika kuminta cinta…Allah memberiku orang-orang bermasalah untuk ku tolong…
Aku tidak pernah menerima apa yang ku pinta, tetapi aku menerima apa yang aku butuhkan…
Doaku terjawab sudah…keikhlasan mencerminkan hati yang bersih…”.
Sejenak merenung…
inikah cara Allah membimbingku untuk mendapatkan ilmu IKHLAS
ikhlas menerima cobaan…
ikhlas memaafkan kesalahan orang lain….
Ikhlas menerima segala hal yang akan ku peroleh nanti…
Astaghfirullah haladzim….. Astaghfirullah haladzim…
Laailaahaillallah…..
ya Allah… betapa ku rasakan kehadiranmu selalu menyertai hidupku,,,
ya Allah… aku hanya makhluk kecil di balik keagunganmu…
hanya Engkau yang pantas untuk ku jadikan sandaran….
hanya Engkau yang pantas untuk ku sembah….
“Ketika kuminta kekuatan…Allah memberiku kesulitan yang membuatku kuat..
Ketika kumohon kebijaksanaan…Allah memberiku masalah untuk ku pecahkan..
Ketika kuminta cinta…Allah memberiku orang-orang bermasalah untuk ku tolong…
Aku tidak pernah menerima apa yang ku pinta, tetapi aku menerima apa yang aku butuhkan…
Doaku terjawab sudah…keikhlasan mencerminkan hati yang bersih…”.
Indahnya Kebersamaan
Tahun telah
berlalu kawan...tapi tetap saja kita tidak pernah bosan berkunjung ke
tempat ini. Dari pagi sampai siang Dari siang hingga petang. Kita berjalan dan
berlari. Kita berpose, bernyanyi dan menari. ingatanku masih saja membayangkannya disudut
kenangan. Alangkah indahnya kala itu suasana pantai. aku suka... karena buatku,
itu sempurna...
kita melangkah
bersama...
Angin bertiup kesana kemari dinginnya udara menembus kulit. Ombak seakan berkejar kejaran...menerpa karang di tepi laut, dan kita tertawa bahagia seakan tidak ada hal yang patut untuk ditangisi. Hamparan pasir indah sangat mempesona Biru laut pun tak kalah menyejukkan hati Semilir angin nya menentramkan jiwa, kurasakan betapa lembutnya butiran pasir ku genggam erat keluar mengalir dari celah celah jemari dan ku simak ku hayati dendangan merdu deburan ombak.
Angin bertiup kesana kemari dinginnya udara menembus kulit. Ombak seakan berkejar kejaran...menerpa karang di tepi laut, dan kita tertawa bahagia seakan tidak ada hal yang patut untuk ditangisi. Hamparan pasir indah sangat mempesona Biru laut pun tak kalah menyejukkan hati Semilir angin nya menentramkan jiwa, kurasakan betapa lembutnya butiran pasir ku genggam erat keluar mengalir dari celah celah jemari dan ku simak ku hayati dendangan merdu deburan ombak.
Deburan ombak
yang menggugah imajinasiku Melambungkan angan-anganku Menanam impian dan
cita-citaku seluas samudera. memendam ketakutanku sedalam lautan. Aku bisa,
kita bisa kawan.. menjadi sesuatu apapun yang kita inginkan, menjadi kebanggaan
untuk orang orang tersayang... kita bisa kawan...
Dalam dekapanNya ukhuwah
kita terjalin dalam MahabbahNya kita
mengenal sebuah makna persaudaraan.
Subscribe to:
Posts (Atom)